Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pahlawan Bukti untuk Merebut dan Mempertahankan NKRI Butuh Pengorbanan Jiwa Raga

Foto : Istimewa

Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta, Rabu (16/8).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Jelang detik-detik peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Negara Republik Indonesia, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengikuti Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta, Rabu (16/8).

Menurut siaran persnya, upacara tradisi Apel Kehormatan dan Renungan Suci adalah bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang rela berjuang, mengabdi dan mengorbankan jiwa raga demi membela Tanah Air, Bangsa dan Negara Republik Indonesia.

Selaku Inspektur Upacara Presiden RI memimpin penghormatan kepada arwah pahlawan yang telah gugur demi membela dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Saat upacara berlangsung, semua lampu di sekitar TMPNU Kalibata dimatikan dan cahaya diganti dengan obor tunggal yang dinyalakan di Plaza Upacara TMPNU. Suasana gelap menjadi hening dan menambah khidmat upacara.

Selain memberi penghormatan Irup juga meletakan karangan bunga di tugu Taman Makam Pahlawan Nasional Utama dan diakhiri dengan doa bersama.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top