Novel 'Wirasa Ayuri' Diluncurkan, Sebuah Kisah Inspiratif tentang Keberanian Remaja Meraih Mimpi
Ni Luh Made Dwi Indriati dengan novel terbarunya berjudul “Wirasa Ayuri”.
Foto: IstimewaJAKARTA - Menjawab kebutuhan pembaca akan kisah penuh inspirasi, Ni Luh Made Dwi Indriati atau Wiwiek meluncurkan novel terbarunya berjudul “Wirasa Ayuri”. Novel ini hadir sebagai bacaan yang penuh semangat dan motivasi. Mengisahkan perjalanan seorang gadis remaja yang berani mengejar impian meski menghadapi berbagai tantangan.
Peluncuran novel dilakukan melalui acara Instagram Live pada 1 November 2024 yang mengundang antusiasme tinggi dari pembaca dan penggemar. Dalam sesi bedah buku yang berlangsung selama satu jam, Wiwiek berbagi cerita tentang proses kreatif di balik penulisan Wirasa Ayuri serta alasan mengapa ia memilih tema tentang keberanian remaja dalam meraih mimpi.
"Wirasa Ayuri adalah kisah tentang seorang gadis yang berjuang untuk mewujudkan cita-citanya. Meskipun penuh tantangan, kisah ini juga merepresentasikan kedekatan antara anak dan orang tua, agar anak merasa didukung dan tidak sendirian dalam mengejar mimpi," ujar Wiwiek dalam sesi wawancara tersebut.
Wiwiek, yang juga seorang penari tradisional, mengungkapkan bahwa novel ini terinspirasi dari pengalaman hidupnya dalam dunia tari. "Selain menyentuh kehidupan remaja, novel ini juga mencerminkan dunia tari, di mana wirasa atau penghayatan dalam menari memiliki peran penting dalam menyampaikan kisah kepada penonton," jelasnya.
Para pembaca juga menunjukkan ketertarikan besar terhadap filosofi di balik judul novel ini. Dalam sesi tersebut, Wiwiek menjelaskan bahwa kata "Wirasa" dalam bahasa Bali memiliki makna sebagai penghayatan dalam seni tari yang bertujuan untuk menghidupkan karakter dan cerita dalam setiap gerakan.
“Wirasa Ayuri” menjadi karya kedua Wiwiek setelah sukses menulis biografi “Sampan Hismanto Sang Maestro Tari: Panggungnya Tak Pernah Habis” pada tahun 2023. Novel ini lebih dari sekadar cerita fiksi, tetapi juga sebuah refleksi dari perjuangan hidup dan arti penting dari memiliki support system yang kuat.
Di akhir acara, Wiwiek menyampaikan harapannya agar “Wirasa Ayuri” dapat memberikan inspirasi kepada pembaca muda yang tengah berjuang mewujudkan impian mereka. “Setiap proses adalah perjuangan yang membutuhkan ketekunan dan keberanian untuk terus belajar dan berproses menuju garis finish yang kita impikan,” tutup Wiwiek.
Berita Trending
- 1 Mitra Strategis IKN, Tata Kelola Wisata Samarinda Diperkuat
- 2 Amunisi Sehat, Khofifah-Emil Dapat Dukungan Nakes Muda Jatim!
- 3 Semoga Hasilkan Aksi Nyata, Konferensi Perubahan Iklim PBB COP29 Akan Dimulai di Azerbaijan
- 4 Kepala OIKN Sudah Dilantik, DPR Harap Pembangunan IKN Lebih Cepat
- 5 Keren! Petugas Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan
Berita Terkini
- Kemkomdigi Telah Tutup 6.148 Konten Judi “Online”
- Terungkap, Saiful Mujani Akui soal Chat untuk Pecat Poltracking dari Persepi
- Lemhannas Kaji Kondisi Geopolitik hingga Hilirisasi untuk 100 Hari Pertama
- Mensesneg: Kebijakan Presiden Penghapusan Utang UMKM Hasil Evaluasi Kemensetneg
- Pakar: Perlu Kesamaan Persepsi Guru dan Orangtua untuk Cegah Kekerasan