Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Merawat Profesi Guru

Foto : koran jakarta/ones
A   A   A   Pengaturan Font

Meskipun zaman sudah berevolusi, melesat sangat cepat berbasis internet dan teknologi, tak ada yang dapat menggantikan perananan moral. Tanpa moral, bangsa ini tinggal menunggu ambang kehancuran. Tak bisa dibayangkan, seluruh aspek kehidupan dari teknologi, ekonomi, budaya, politik, dan pemerintahan tak ada lagi nilai moral.

Dalam aspek pendidikan, moral juga menempati posisi paling tinggi. Ini khususnya moral anak didik kepada guru atau mereka lebih tua.
Krisis moral yang melanda negeri ini khususnya bidang pendidikan, melahirkan kasus-kasus beragam yang cukup menjadi bumerang tercapainya pendidikan ideal. Ini dari kekerasan guru terhadap murid, siswa terhadap guru, murid terhadap murid, bahkan wali murid terhadap guru menjadi hiasan media yang tak kunjung usai.

Namun yang harus menjadi perhatian, pudarnya moral di kalangan anak didik bukan tanpa sebab. Mereka adalah korban dari pengaruh lingkungan sekitar, baik keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Sekolah dan guru menjadi salah satu benteng yang paling diharapkan perannya untuk membentuk moral generasi muda. Guru mempunyai amanah besar untuk meluruskan moral agar tidak menyimpang dari koridor kebenaran, terlebih di zaman yang tak bersekat seperti sekarang.

Mirisnya, realita yang terjadi berbanding terbalik dengan tuntutan yang seharusnya. Guru yang menjadi tumpuan pertahanan moral acap kali terlibat dalam kasus-kasus yang menyimpang dari profesi keguruannya. Akibatnya, marwah guru semakin tak bermakna di mata siswa. Inilah akar masalah yang menyebabkan murid tidak lagi menghargai guru.

Menurut Mulyasa (2015: 23), kesalahan guru yang utama belum atau tidak bisa memberikan bekal dasar optimal kepada peserta didik baik dalam sikap spiritual, sosial, pengetahuan, maupun keterampilan. Hal tersebut tentunya perlu diperbaiki. Guru harus berbenah, memperbaiki diri, dan meningkatkan profesionalitasnya secara berkelanjutan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top