Menteri Muhadjir Effendy Shalat Idul Adha di Gedung PP Muhammadiyah
Jamaah shalat Idul Adha 1444 Hijriyah di Gedung PP Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, membeludak hingga ke Jalan Raya Menteng pada Rabu (28/6/2023).
Foto: ANTARA/Lintang Budiyanti PrameswariJAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melaksanakan shalat Idul Adha 1444 Hijriah pada Rabu (28/6) pagi di Gedung Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Jakarta Pusat.
Duta Besar Republik Indonesia untuk BeirutHajriyanto Y. Thoharijuga melaksanakan shalat Idul Fitri di Gedung PP Muhammadiyah Jakarta Pusat menurut Ketua Panitia Shalat Idul Adha Gedung PP Muhammadiyah Zainal Abidin.
Jamaahshalat Idul Adha di Gedung PP Muhammadiyah pada Rabu pagi yang cerah membeludak hinggake bagian Jalan Raya Menteng.
Sekretaris Majelis Tarjih PP Muhammadiyah KH Endang Mintarjamenjadi imam dan khatibdalam pelaksanaan shalat Idul Adha di Gedung PP Muhammadiyah.
Zainal menyampaikan bahwa pengurus PP Muhammadiyah sudah mendapat izin dari otoritas keamanan setempat untuk menggunakan sebagian jalur jalan dari arah Gondangdiauntuk pelaksanaan shalat Id.
Satu jalur jalan dari arah Stasiun Gondangdiaditutup mulaipukul 06.00 WIB dan selama pelaksanaan shalat Id kendaraan yang hendak menuju arah Monumen Nasional dialihkan ke jalan yang lain.
???Zainalsebelumnya menyampaikan bahwa PP Muhammadiyah telah mengirimkan 19 sapi kurban ke pimpinan cabang dan pondok pesantren Muhammadiyah di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk disembelih pada Hari Raya Idul Adha.
Warga Muhammadiyah melaksanakan shalat Idul Adha1444 Hijriah lebih awal dari ketetapan pemerintah. Pemerintah menetapkan Hari Raya Idul Adha1444 Hijriah jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023.
Penetapan Hari Raya Idul Adhamaupun Idul Fitri kadang kala berbeda, tetapi warga Muslim umumnya tidak mempermasalahkan perbedaan tersebut.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
- 4 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 5 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
Berita Terkini
- Tindak Tegas, Polda Sumut Sita 55,95 Kg Sabu-sabu
- Arah Pembangunan Pusat dan Daerah Harus Selaras
- Jaga Wibawa Institusi, Pimpinan Harus Buka Borok Birokrat yang Korup
- Harris-Trump Terus Kampanye saat 75 Juta Warga Telah Mencoblos
- Dokter Spesialis Ini Ingatkan Aktivitas dan Latihan Fisik Rutin Bisa Kurangi Risiko Stroke