Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Conservacation

Menjaga Kelestarian Sumber Air "Kehidupan"

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Hasil nyata yang dilakukan 20 generasi muda itu yakni membangun sumur resapan sebagai upaya konservasi air, mengoptimalkan pemanfaatan sumber air, penanaman pohon di sekitar daerah aliran sungai, serta perbaikan akses air bersih bagi warga. Ini dilakukan semata-mata untuk mengedukasi pengelolaan air yang berkelanjutan.

Salah seorang Sobat Air Ades, Evrina Budiastuti, yang akan berangkat ke NTT, mengatakan motivasi mengikuti konservasi untuk dapat mendukung pemanfaatan air secara berkelanjutan. "Motivasinya kebetulan saya penyuluh pertanian, saya ingin bersama petani setelah ikut konservasi untuk mendukung keberlangsungan air," tuturnya.

Kara Nisa, karyawan swasta yang juga terpilih menuturkan sebagai anak muda yang gemar travelling, mengaku belum memberikan kontribusi lebih kepada tempat yang dikunjunginya. Untuk itu ia berharap dapat memberikan kontribusi lewat konservasi air. "Saya suka merasa sedih kalau pergi ke tempat yang saya datangi tapi tidak alamnya tidak lestari," tutur Kara.

Diharapkan melalui program ini anak muda bisa lebih menghargai air sebagai sumber kehidupan manusia seutuhnya. "Setelah program conservacation mereka bisa lebih berkontribusi pada lingkungan sekitarnya melalui caranya, dan menularkan semangat pelestarian air ke anak muda lainnya," tutur Rezki.


Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top