Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PIFAF 2018

Mengukuhkan Ikatan Kultural dengan Negara Sahabat

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pembukaan PIFAF ditandai oleh pertunjukan tarian kolosal secara bergantian dari masing-masing negara peserta. Beragam kesenian lokal Sulbar dan Sulsel juga menjadi suguhan atraktif yang menarik minat para tamu dari tujuh negara tersebut.

Perwakilan dari Kementerian Pariwisata, Afrida Prita Sari mengingatkan Pemerintah Kabupaten Polman dan Pemerintah Provinsi Sulbar agar kulitas pelaksanaan PIFAF bisa memenuhi standar agar kelak bisa masuk 100 Calender of Event. Termasuk ketepatan tanggal pelaksanaan yang tidak bergeser setiap tahunnya. "Untuk bisa masuk dalam 100 Calendar of Event tentu ada syarat-syaratnya, termasuk tanggal dan bulan pelaksanaannya," jelas Afrida.

Selama pelaksanaan PIFAF juga digelar berbagai kegiatan dalam mendorong tumbuhnya industri pariwisata Sulbar dan Polewali Mandar. Seperti workshop musik dan tari tradisional Mandar dan diskusi seni budaya. Kehadiran tamu mancanegara tersebut merupakan bentuk pertukaran dan pembelajaran seni pertunjukkan antar sesama negara peserta. Sehingga ajang tahunan ini diharapkan bisa semakin menggaungkan seni dan keunikan budaya Polman ke dunia. Ajang PIFAF juga merupakan ruang interaksi dan komunikasi antara sesama budayawan dan seniman tradisi Polewali Mandar dengan seniman bangsa-bangsa lain.

pur/R-1

Komentar

Komentar
()

Top