Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengharukan, Kisah Bayi Kades Ciputri Selamat dari Gempa Cianjur

Foto : ANTARA/Laily Rahmawaty

Kepala Desa Ciputri Nia Novi Hertini memberikan pengarahan kepada warganya tentang tata cara pendistribusian bantuan gempa di posko bencana Sarongge Valley, Cianjur, Jawa Barat, Minggu (27/11/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Cianjur - Gempa 5,6 magnitudo yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat meninggalkan kisah pilu dan juga haru, seperti kisah Naurah, bayi berusia dua bulan anak Kepala Desa Ciputri Nia Novi Hertini.

Nia ditemui di posko utama korban gempa Desa Ciputri Sarongge Valley, Minggu, mengisahkan bayinya diselamatkan oleh tetangganya.

Saat kejadian sang bayi ditinggal di rumah bersama pengasuhnya, Nia pergi ke Balai Desa mendampingi kunjungan Bupati Cianjur Herman Suherman.

Nia menyebutkan, saat gempa terjadi dirinya baru saja melepas Bupati meninggalkan kantor desa.

Hal pertama yang ada di pikirannya selain kondisi warganya yang berjumlah 12 ribu jiwa, juga putri bungsunya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top