Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menag Tegaskan Dukung dan Kawal Kongres Pemuda Kotolik

Foto : Istimewa

Gus Yaqut bersama perwakilan pemuda Katolik.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mendukung rencana penyelenggaraan Kongres Nasional XVIII Pemuda Katolik. Kongres akan berlangsung secara hybrid, 12 - 14 November 2021, dan dipusatkan di Kota Semarang.

"Saya minta Dirjen Bimas Katolik untuk mengawal dan membantu helat Kongres Nasional XVIII Pemuda Katolik. Pemuda adalah tulang punggung masa depan bangsa," ujar Menag saat menerima kunjungan Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Pemuda Katolik Christopher Nugroho dan jajaran di kantor Kementerian Agama, Jakarta, dikutip dari rilis Kemenag, Rabu (3/11).

Hadir mendampingi Menag, Dirjen Bimas Katolik Yohanes Bayu Samodro, Stafsus Adung Abdul Rochman, Kabag TU Pimpinan Thobib Al-Asyhar dan Tenaga Ahli Menag Hasan Basri Sagala.

Sebelumnya, Sekjen PP Pemuda Katolik Christopher Nugroho melaporkan rencana Kongres Nasional XVIII Pemuda Katolik 2021. Dia juga mengundang Menag untuk menyampaikan sambutan.

"Selain silaturahmi, kami ingin melaporkan rencana helat Kongres Nasional XVIII Pemuda Katolik 2021. Kami sekaligus mengundang Bapak Menteri untuk memberi sambutan secara daring dalam gelaran tersebut," kata Christopher Nugroho.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top