Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Melihat Pembuatan Gitar Bandung yang Mendunia

Foto : foto-foto: koran jakarta/teguh rahardjo
A   A   A   Pengaturan Font

"Pada awalnya kami menjual gitar termurah 400 ribuan, saat itu harga dianggap mahal. Namun karena kualitas gitar buatan Secco memang bagus, banyak dibeli," ujarnya belum lama ini.

Hal itu membuat ia berfikir, kualitas suara pada gitar menjadi hal utama dibandingkan dengan merek. Ia pun mulai selektif membuat gitar, kecuali jika ada pesanan. Bahan bakunya pun diperhatikan sebaik mungkin. Sehingga harga yang ditawarkan cukup tinggi. Agar kualitas gitar buatannya semakin ciamik, ia pun belajar ke luar negeri, yakni ke negara penghasil gitar berkualitas dunia seperti di Kota Madrid, Spanyol.

"Saya sangat tertarik ketika melihat langsung pembuatan gitar di Madrid. Di sana gitar sudah menjadi sebuah kebudayaan. Hampir setiap rumah, mereka serius memproduksi gitar," katanya.

Sepulang dari Eropa, semangatnya terus terpacu untuk memproduksi gitar-gitar berkualitas. Artis nasional seperti Toh Pati, Iwan Fals, Doni Suhendra dll juga mulai memakai Secco. Musisi top itu menyukai produk Secco karena menggunakan bahan baku berkualitas nomor satu, seperti African black wood, snake wood dan zebra wood. Menurut Wenardi, kualitas dari bahan kayu tersebut sangat cocok untuk menghasilkan suara yang bagus, kuat dan memiliki karakter tertentu. tgh/R-1
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top