Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebijakan Moneter I Sebagian Pengeluaran Pemerintah Amerika Dibatasi

Mayoritas Anggota DPR AS Loloskan RUU Plafon Utang

Foto : ISTIMEWA

JOE BIDEN Presiden Amerika Serikat - Saya mendesak Senat untuk mengesahkannya secepat mungkin sehingga saya bisa menandatanganinya menjadi UU.

A   A   A   Pengaturan Font

Kubu Demokrat Progresif yang bersama dengan Biden, telah menolak negosiasi mengenai plafon utang, menentang RUU tersebut karena beberapa alasan, termasuk persyaratan kerja baru dari beberapa program anti-kemiskinan federal.

"Partai Republik memaksa kita untuk memutuskan orang Amerika mana yang rentan untuk makan atau mereka akan membuat kita gagal bayar. Itu benar-benar salah," kata Perwakilan Demokrat, Jim McGovern, pada Rabu.

Pada Selasa malam, Kantor Anggaran Kongres non-partisan mengatakan RUU itu akan menghasilkan penghematan 1,5 triliun dollar AS selama satu dekade.

Itu lebih kecil dari penghematan 4,8 triliun dollar AS yang ditargetkan oleh Partai Republik dalam RUU yang mereka loloskan di DPR pada April, dan juga di bawah defisit 3 triliun dollar AS yang akan dikurangi anggaran yang diusulkan Biden selama waktu itu melalui pajak baru.

Sementara itu di Senat, pemimpin kedua partai mengatakan mereka berharap untuk memberlakukan undang-undang tersebut sebelum akhir pekan. Tetapi potensi penundaan suara amendemen dapat memperumit masalah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top