Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Covid-19 I 11.126.757 Warga Dapat Vaksin Dosis Lengkap

Masyarakat Jangan Pilih-pilih Vaksin

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Masyarakat diimbau tidak pilih-pilih vaksin yang digunakan dalam program vaksinasi nasional. Semua jenis vaksin baik untuk mencegah penularan Covid-19 dan telah melalui uji kualitas, keamanan, dan efikasi.

"Masyarakat tidak perlu khawatir dengan berbagai jenis vaksin dan mohon jangan pilih-pilih vaksin," kata Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, dalam keterangan merespons validasi penggunaan darurat Vaksin Sinovac oleh WHO, di Jakarta, Minggu (6/6).

Menkes menyambut baik validasi penggunaan darurat (emergency use) vaksin Sinovac dari Badan Kesehatan Dunia (WHO). Validasi ini menandakan vaksin yang ada dan disediakan pemerintah adalah vaksin terbaik. "Kami selaku pemerintah Indonesia menyambut baik validasi emergency use vaksin Sinovac," jelasnya.

Kesetaraan Akses

Lebih jauh, Menkes mengutip Direktur Jenderal WHO bahwa penambahan Sinovac ke dalam Daftar Penggunaan Darurat (EUL) akan semakin membuka kesetaraan akses terhadap vaksin. Vaksin Sinovac akan juga didapatkan melalui Covax Facility, kerja sama antarnegara yang memastikan kesetaraan akses terhadap vaksin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top