Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mahfud Janjikan Program Gaji Guru Agama untuk Semua Agama

Foto : Instagram/@mohmahfudmd

Cawapres nomor urut 3 Mahfud Md di Pondok Pesantren Darut Tauhid Canga'an Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (12/1).

A   A   A   Pengaturan Font

PASURUAN - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud Md mengatakan bahwa dirinya bersama calon presiden Ganjar Pranowo menjanjikan program guru ngaji berlaku untuk semua agama.

"Kami punya program dan pasti punya uang,tinggal mengelola, yaitu memberi honor tetap kepada semua guru ngaji, termasuk guru non-islam, guru agama, dikasih," kata Mahfud di Pondok Pesantren Darut Tauhid Canga'an Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (12/1).

Mahfud kemudian memastikan akan memberikan gaji untuk guru ngaji, tetapi ada beberapa indikator yang akan dinilai sebelum guru ngaji tersebut diberikan gaji oleh pemerintah.

"Tapi kalau yang belum dan itu resmi lembaga pendidikan, Hindu, Kristen, Buddha, silakan diajukan. Nanti kan kita ukurannya tempatnya di mana, muridnya berapa, gurunya ngajar apa, berapa jam dalam seminggu kami hitung bayar," katanya

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) tersebut juga memastikan bahwa guru ngaji agama Kristen tetap diberikan gaji oleh pemerintahan.

"Kalau ada sekolah-sekolah Kristen begitu lalu enggak ada yang gaji karena kesukarelaan, kami daftarkan meskipun biasanya kalau Kristen dananya kan sudah diatur ya, setiap misionaris kan sudah ada," kata Mahfud.

KPU telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top