Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Politik Malaysia

Mahathir Siap Tinjau Ulang Investasi Tiongkok

Foto : AFP/MOHD RASFAN

Mahathir Mohamad

A   A   A   Pengaturan Font

KUALA LUMPUR - Investor dari Tiongkok di Malaysia bersiap-siap menghadapi masalah jika mantan Perdana Menteri Mahathir Mohamad berhasil memenangkan pemilihan umum yang rencananya akan digelar awal Mei mendatang.

Dalam sebuah sesi wawancara, Mahathir menyatakan bahwa sebelumnya investor Tiongkok disambut hangat jika mereka mau membangun perusahaan, memperkerjakan tenaga lokal, serta menanamkan modal dan teknologi di Malaysia.

"Namun itu dulu, karena saat ini kita tak mendapat apapun dari investasi mereka. Kami tak suka hal itu," kata Mahathir, 92 tahun, saat berada dikantornya di Kuala Lumpur.

Komentar Mahathir mewakili suara kekhawatiran terkait investasi Tiongkok di seluruh kawasan Asia yang juga menyebabkan ketegangan politik di beberapa negara mulai dari Australia hingga Sri Lanka. Tiongkok saat ini merupakan negara investor asing tertinggi di Malaysia dengan kontribusi 7 persen dari total 54,7 miliar ringgit yang diterima negara pada tahun lalu.

Saat sejumlah negara tak sabar mendapatkan keuntungan dari rencana investasi pembangunan infrastruktur yang diusung Presiden Xi Jinping, namun mereka juga menghadapi kekhawatiran akan menggantungkan diri pada Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top