Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Macron dan Merkel Bahas Isu HAM dengan Xi

Foto : AFP/Thibault Camus

Perundingan Trilateral l (Dari kiri) Presiden Tiongkok, Xi Jinping, duduk bersama dengan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, dan Kanselir Jerman, Angela Merkel, dalam jumpa pers di Istana Kepresidenan Elysee di Paris, pada Maret 2019 lalu. Pada Senin (5/7), ketiga pemimpin negara itu menggelar perundingan secara daring untuk membahas isu HAM dan hubungan ekonomi.

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Presiden Prancis, Emmanuel Macron, dan Kanselir Jerman, Angela Merkel, mengungkapkan keprihatinan mereka mengenai situasi hak asasi manusia (HAM) di Tiongkok kepada Presiden Xi Jinping. Keprihatinan itu dilontarkan saat para pemimpin negara itu berbicara dalam konferensi daring pada Senin (5/7).

"Ketiga pemimpin itu bertukar pandangan mengenai respons terhadap perubahan iklim, bantuan ekonomi bagi Afrika, dan sejumlah isu lainnya," kata Kantor Kepresidenan Prancis.

Disebutkan juga bahwa Macron dan Merkel menyampaikan kekhawatiran mendalam mengenai situasi HAM dan menyerukan penghapusan kerja paksa dengan merujuk pada kondisi di Kawasan Otonomi Xinjiang Uigur.

Sebelumnya kelompok hak asasi manusia melaporkan bahwa pihak berwenang Tiongkok telah memenjarakan hingga 1 juta orang Uighur dan sebagian besar minoritas muslim lainnya. Kelompok-kelompok itu mengatakan para tahanan kemudian dipaksa bekerja di kamp kerja paksa.

Percakapan itu terjadi di tengah ketegangan hubungan antara Tiongkok dan Eropa, karena Tiongkok dinilai semakin otoriter terhadap Hong Kong dan minoritas Uighur.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top