Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lindungi Anak di Dunia Digital, Save the Children Bentuk Digital Youth Council

Foto : ANTARA/HO-Save the Children Indonesia

Peluncuran Digital Youth Council oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak beserta CEO Save the Children Indonesia dan anggota DYC di Jakarta pada Selasa (23/7/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Ia menyebutkan Data Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia selama lima tahun terakhir menunjukkan adanya peningkatan persentase populasi yang memiliki akses ke internet dari 64,8% (2018) hingga 79,5% (2024) atau sebanyak 221.563.479 jiwa dari total populasi penduduk Indonesia.

Sementara itu, penelitian lainnya juga menyatakan 95% anak-anak mengakses internet setidaknya sekali sehari, di mana 2%-nya atau sekitar 500.000 anak di Indonesia pernah menjadi korban eksploitasi seksual dan perlakuan yang salah di dunia maya dalam setahun terakhir.

Berangkat dari temuan itu, Dessy pun menyampaikan tantangan besar dalam hal perlindungan anak di dunia digital memang sangat beragam, mulai dari belum adanya peraturan perlindungan anak di dunia digital secara khusus, dan juga belum ada lembaga yang ditunjuk oleh negara secara khusus untuk melindungi anak-anak di dunia digital termasuk bentuk penegakan hukum yang masih banyak memiliki tantangan. Selain itu kajian analisis, riset, dan data yang tersedia masih minim.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top