Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lebih Mudah Dibanding Misi Menjajah Mars

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam perjalanan ke Mars, astronot akan menemui tiga medan gravitasi berbeda. Para penjelajah ruang angkasa akan memulai di medan gravitasi bumi, yaitu kira-kira 10 newton per kg. Selanjutnya, akan mengalami kondisi tanpa bobot selama perjalanan enam bulan melalui luar angkasa.

Setiap kali gravitasi berubah, tubuh astronot harus beradaptasi. Menurut Human Research Program, perubahan dari satu medan gravitasi ke lainnya memengaruhi koordinasi tangan-mata, keseimbangan, gerakan, dan rasa ruang.
Perubahan gravitasi tersebut berpengaruh pada otot, tulang dan jantung. Tanpa gravitasi memadai, kepadatan tulang seseorang turun 1 persen setiap bulan. Sebab tubuh tidak bekerja melawan gaya tersebut.

Menurut Mars One, sebuah proyek yang bertujuan menciptakan kehidupan permanen di planet tersebut, ini tantangan dan risiko yang sangat nyata. Mendiang Presiden Amerika Serikat, John F Kennedy, dalam pidatonya 12 September 1962 yang terkenal "Rice Moon," mengatakan "Kami memilih untuk pergi ke bulan, bukan karena mudah,tapi karena sulit."

Laman resmi Mars One, menyebutkan, upaya eksplorasi Mars memiliki risiko kehilangan waktu, sumber daya, dan nyawa manusia. Tantangannya, mengidentifikasi risiko dalam setiap langkah misi sepuluh tahun mulai dari pemilihan astronot hingga pelatihan, dari peluncuran sampai tinggal di Mars. hay/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top