Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Laksana Ingin Periset Baru Ikut Memajukan Bangsa

Foto : brin.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Para periset baru ikut berkontribusi untuk kemajuan Indonesia, termasuk kemajuan ekonomi, taraf hidup, dan kesejahteraan bangsa.

Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Laksana Tri Handoko, menginginkan para periset baru ikut berkontribusi untuk kemajuan Indonesia, termasuk kemajuan ekonomi, taraf hidup, dan kesejahteraan bangsa.

"Cara untuk memajukan kesejahteraan bangsa adalah meningkatkan nilai tambah atau nilai ekonomi suatu produk," ujar Laksana dalam keterangan di Jakarta, Senin (27/5).

Ia mencontohkan supaya menambah nilai ekonomi jagung, maka hasil tanaman itu perlu diubah menjadi produk lain yang bernilai lebih tinggi seperti untuk pengobatan. Menurut kepala BRIN, riset diperlukan untuk bisa mencapai peningkatan nilai ekonomi tersebut.

"Ini adalah tantangan riset untuk menjadikan nilai tambah produk tinggi," kata dia.

Pada 27 Mei hingga 5 Juni 2024, BRIN mengadakan pelatihan dasar calon pegawai negeri sipil golongan III di lingkungan BRIN dengan mengusung temaPenguatan Kompetensi Periset BRIN berAKHLAK untuk Kemajuan Riset Inovasi Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top