Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Uji Kelayakan dan Kepatutan

KY Usulkan 8 Calon Hakim Agung ke DPR

Foto : Istimewa

UMUMKAN CALON HAKIM AGUNG -- Anggota KY sekaligus Ketua Bidang Rekrutmen Hakim Siti Nurdjanah saat mengumumkan delapan calon hakim agung dan tiga calon hakim ad hod tipikor MA di Jakarta, Selasa (10/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Keempat, untuk kamar tata usaha negara, terdapat dua nama calon hakim agung yang lolos, yaitu Direktur Keberatan Banding dan Peraturan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan Cerah Bangun dan Wakil Ketua II Pengadilan Pajak Bidang Yudisial Triyono Martanto.

Siti mengatakan KY mengutamakan transparansi, independensi, dan objektivitas selama rangkaian tes Calon Hakim Agung Tahun 2021-2022 tersebut. Kelulusan para calon hakim agung itu termuat dalam pengumuman KY Nomor 05/PIM/RH.01.06/05/2022 tentang Kelulusan Seleksi Calon Hakim Agung RI Tahun 2021/2022. "Keputusan Komisi Yudisial ini bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat," ujarnya.

Terima Usulan

KY berharap DPR menerima usulan nama-nama calon hakim agung dan calon hakim ad hoc tindak pidana korupsi, yang telah lolos seleksi tahap akhir, untuk Mahkamah Agung (MA).

"KY berharap para calon yang akan menjalani fit and proper test ini dapat diterima seluruhnya oleh DPR," kata Siti Nurdjanah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top