Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kurangi Sampah Plastik dengan Beli Produk Isi Ulang

Foto : Istimewa

produk isi ulang (refill). Dengan produk ini konsumen membawa wadah sendiri sehingga dapat mengurangi sampah plastik dari kemasan sekali pakai.

A   A   A   Pengaturan Font

"Dengan menjual refill, kenaikan pendapatan mereka mencapai rata-rata 500.000 hingga 1.000.000 rupiah per bulan atau meningkat 10 -25 persen dari pendapatan bulanan sebelumnya. Selain itu, 46,2 persen dari mereka menjadi lebih memahami sistem refill, dan merasa bahwa dampak sampah mereka terhadap lingkungan lebih berkurang," ungkap Renata.

Minat masyarakat terhadap solusi refill sudah ada 77.624 liter produk yang terjual melalui sistem refill, menandakan bahwa solusi ini mulai diterima dengan baik dan berpotensi untuk terus ditingkatkan. Pengurangan kemasan plastik sekali pakai dengan distribusi refill ini, kurang lebih 4.412 kilogram kemasan plastik baru telah berhasil dikurangi.

Pencapaian ini tentu tidak terlepas dari kontribusi para Refill Enterprise yang telah membantu mengedukasi, mensosialisasikan dan mendorong gaya hidup refill di tengah konsumen. Untuk itu, hari ini Alner dan Unilever memberi apresiasi pada tiga mitra dengan kinerja terbaik, yaitu: Bank Sampah Anggrek Ciliwung, Bank Sampah Matoa SMKN 57, dan Bank Sampah Melati Tebet.

Keberhasilan Project Transform-Alner menjadi pijakan kuat untuk memberi dampak yang lebih luas. Untuk satu tahun ke depan, ditargetkan penambahan titik hingga mencapai total 1.500 titik (termasuk yang sudah ada), disertai peningkatan volume produk guna mengurangi sampah plastik secara lebih signifikan.

"Project ini juga akan terus bekerja sama dengan pihak UMKM/Bank Sampah untuk membantu mengedukasi dan mengakuisisi mitra baru, sambil tetap mempertahankan para Refill Enterprise yang sudah aktif agar terus menekuni bisnisnya dengan konsisten," Renata.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top