Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Krisis Semenanjung Korea

Korut Luncurkan Sejumlah Misil Balistik

Foto : AFP/Jung Yeon-je

Misil Balistik | Sejumlah warga Korsel yang berada di stasiun kereta di Seoul menyaksikan monitor televisi yang menyiarkan uji peluncuran sejumlah misil oleh Korut pada Senin (22/4). Pada Senin sore, Korut diduga telah meluncurkan sejumlah misil balistik jarak pendek ke arah Laut Timur.

A   A   A   Pengaturan Font

Korut pada Senin (22/4) sore telah meluncurkan sejumlah misil balistik jarak pendek dari sebuah lokasi dekat Pyongyang

SEOUL - Korea Utara (Korut) telah menembakkan sejumlah misil balistik ke arah Laut Timur pada Senin (22/4). Kepala Staf Gabungan (JCS) Korea Selatan (Korsel) menyatakan telah mendeteksi sejumlah proyektil yang diduga sebagai misil balistik jarak pendek, yang diluncurkan sekitar pukul 15.00 waktu setempat dari daerah dekat Ibu Kota Pyongyang.

Peluncuran terbaru ini terjadi hanya tiga hari setelah Pyongyang melakukan uji kekuatan hulu ledak superbesar yang dirancang untuk misil jelajah strategis Hwasal-1 Ra-3 dan uji coba misil antipesawat barunya, Pyoljji-1-2, pada Jumat (19/4) lalu.

Penembakan proyektil itu juga dilakukan dalam 20 hari setelah Korut melakukan uji coba misil hipersonik jarak menengah, yang dilarang berdasarkan resolusi Dewan Keamanan PBB.

Militer Korsel dilaporkan telah meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi peluncuran tambahan, termasuk berbagi informasi terkait bersama otoritas militer Amerika Serikat (AS) dan Jepang.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top