Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Korban Jiwa Akibat Gempa di Jepang Capai 100 Orang

Foto : AFP/Toshifumi KITAMURA

Gempa merobohkan gedung tujuh lantai dan memicu kobaran api yang menghanguskan seluruh area pasar di Wajima, Jepang.

A   A   A   Pengaturan Font

Di dekat Wajima, kebakaran besar menghancurkan ratusan bangunan pada hari pertama dan merobohkan gedung tujuh lantai.

"Saya sedang bersantai di Hari Tahun Baru ketika gempa terjadi. Semua kerabat saya ada di sana dan kami bersenang-senang," kata Hiroyuki Hamatani (53) di tengah mobil yang terbakar dan tiang telegraf yang tumbang.

"Rumah itu masih berdiri tapi sekarang sudah jauh dari layak huni... Saya tidak punya ruang dalam pikiran saya untuk memikirkan masa depan," katanya kepada AFP.

Pihak berwenang mengatakan pada Sabtu pagi bahwa 211 orang belum ditemukan, turun dari jumlah sebelumnya yaitu 222 orang.

Jumlah korban tewas bertambah menjadi 98 dari 94, dan lebih dari 450 orang terluka.Korban tewas termasuk seorang anak sekolah menengah pertama yang sedang mengunjungi keluarganya, kata laporan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top