Komandan Lantamal IX Pimpin Serah Terima Empat Jabatan Strategis Lantamal IX
Serah terima empat jabatan strategis Lantamal IX, bertempat di Markas Komando Lantamal IX Ambon, Senin (17/4).
Foto: IstimewaAMBON - Komandan Pangakalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Laticonsina, memimpin serah terima empat jabatan strategis Lantamal IX, bertempat di Markas Komando Lantamal IX Ambon,Senin (17/4).
Menurut siaran persnya, empat Jabatan Strategis Lantamal IX yaitu Asisten OperasiKomandan Lantamal IX diserahterimakan kepada Kolonel Laut (P) Arie Lukito, Kadisbek Lantamal IX dari Letkol Laut (S) Usman kepada Letkol Laut (S) Alrianto, Kasatkom dari Letkol Laut (P) Raymond Donald Loouhenapessy kepada Komandan Lantamal IX dan Danpomal Lantamal IX dari Letkol Laut (PM) Rakam Momon kepada Letkol Laut (PM) Markus Jabarmase.
Upacara Sertijab diawali dengan pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan pakta integritas, penanggalan penyematan tanda pangkat dan jabatan serta pembacaan surat keputusan.
Dalam sambutannya, Komandan Lantamal IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pejabat lama yang sudah mendedikasikan pengabdian terbaiknya di Lantamal IX jaga terus silaturahmi kekeluargaan yang telah terjalin selama ini.
"Semoga amanah baru yang diberikan ditempat baru dapat memberikan semangat baru bagi pribadi dan keluarga," ujarnya.
"Saya ucapkan selamat datang kepada pejabat baru selamat bergabung dengan keluarga besar Lantamal IX berikan dan lakukan yang terbaik dalam pengabdian dengan amanah baru semangat baru sehingga mampu memberikan inovasi baru dalam pengabdian," katanya.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Marcellus Widiarto
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Hasil Survei SMRC Tunjukkan Elektabilitas Pramono-Rano Karno Melejit dan Sudah Menyalip RK-Suswono
- 2 Cagub DKI Pramono Targetkan Raih Suara di Atas 50 Persen di Jaksel saat Pilkada
- 3 Panglima TNI Perintahkan Prajurit Berantas Judi “Online”
- 4 Tim Pemenangan Cagub dan Cawagub RIDO Akui Ada Persaingan Ketat di Jakut dan Jakbar
- 5 Pemkab Bekasi Diminta Gunakan Potensi Daerah