Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Klaster Industri Picu Kenaikan Covid-19 di Bekasi

Foto : . (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

Tes usap massal 2.000 karyawan perusahaan di SMK Mitra Industri, Komplek Kawasan Industri MM2100 Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat (3/12/2020). (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

A   A   A   Pengaturan Font

BEKASI - Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menyiapkan tes usap massal jilid kedua bagi para karyawan pabrik atau buruh menyusul masih tingginya angka kasus penyebaran Covid-19 pada klaster industri.

Komandan Komando Distrik Militer 0509 Kabupaten Bekasi Letnan Kolonel Kavaleri Tofan Tri Anggoro mengatakan pemeriksaan kali ini ditargetkan mampu menyentuh sedikitnya 5.000 karyawan perusahaan meski direncanakan dilakukan secara acak dengan metode purposive sampling.

"Rencana kami bisa 5.000 orang yang dites swab, sebelumnya sampai 2.000 orang. Kali ini rencananya lebih banyak. Namun dengan metode berbeda agar bisa menjangkau lebih banyak perusahaan," katanya di Cikarang, Selasa (2/2).

Pihaknya tengah melakukan pemetaan sebagai bagian dari persiapan teknis. Tes massal ini pun mengacu pada banyaknya kasus Covid-19 di setiap perusahaan. "Kami sudah rencanakan dan dibahas juga, untuk teknisnya. Kami ingin secepatnya ya direalisasikan. Kami juga mengecek kondisi di setiap perusahaan, bahkan di setiap shif pekerjaan dan antara line. Ini untuk memetakan aktivitas pekerja itu sendiri," kata Anggoro yang juga Wakil Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Bekasi.

Baca Juga :
Jalan Lengang

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainiarti mengatakan klaster Covid-19 di kawasan industri masih terjadi. Kondisi ini memicu penyebaran klaster lainnya, mulai dari perkantoran dan rumah tangga hanya saja dirinya tidak menjelaskan jumlah kasus terkini di klaster industri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top