Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sejarah Penjajahan

Kina yang Membantu Penaklukan

Foto : afp/ CELSO ROLDAN
A   A   A   Pengaturan Font

Periode pascaperang di Afrika sendiri ditentukan oleh revolusi. Munculnya kaum intelektual Afrika menjadi terkenal dan memimpin rakyat mereka. Tokoh-tokoh seperti Patrice Lumumba dari Kongo dan Kwame Nkrumah dari Ghana memobilisasi rakyat mereka dan mempromosikan identitas nasionalis melawan penjajah Eropa.

Beberapa negara Afrika memperoleh kemerdekaannya dengan relatif damai. Republik Demokratik Kongo memperoleh kemerdekaan dari Belgia pada tahun 1960 melalui referendum yang damai. Sementara negara-negara lain harus membayar kebebasan mereka dengan darah.

"Sayangnya, kemerdekaan tidak menjamin perdamaian yang langgeng di benua Afrika, dan dampak serta warisan kolonialisme masih terlihat hingga saat ini," tulis Bailey. hay/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top