Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ketahui Kadar Trigliserida Agar Terhindar dari Penyakit Kardiovaskuler  

Foto : Istimewa

orang yang sedang mengalami gangguan kesehatan karena tingginya kandungan trigliserida.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dalam pemeriksaan kadar kolesterol darah ketika melakukan pemeriksaan medis (medical check up/MCU) biasanya akan tertera nilai trigliserida. Seberapa penting angka trigliserida mempengaruhi pengajuan asuransi?

Menurut Medical Underwriter Sequis dr Debora Aloina Ita Tarigan, beberapa produk asuransi kesehatan mewajibkan adanya MCU. Tujuannya untuk mengukur tingkat risiko kesehatan yang calon nasabah.

"Namun ada juga yang cukup menjawab pertanyaan kesehatan saat mengisi Surat Pengajuan Asuransi (SPA). Salah satu indikator mengukur risiko kesehatan adalah angka trigliserida," ungkapnya melalui keterangan tertulis Senin (27/5).

Hasil dari MCU ataupun jawaban mengenai riwayat sakit pada pertanyaan kesehatan menjadi faktor penilai besaran risiko calon tertanggung. Dari data ini kemudian dikelompokkan dalam kategori risiko asuransi, yakni risiko standard, risiko kesehatan tinggi biasanya dikenakan beban ekstra premi, atau risiko yang sangat tinggi yang sehingga kemungkinan besar pengajuan akan ditolak.

"Untuk itu, sebaiknya membiasakan gaya hidup sehat demi kesehatan dan mendukung kita bisa mendapatkan premi yang sesuai karena kondisi risiko kesehatan dinilai rendah," sebut dr. Debora.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top