Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Keren, 207 Rumah di Teluk Sumbang Kaltim Nikmati Listrik dari PLTS

Foto : ANTARA/Adimas Raditya

Pekerja melakukan perawatan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Desa Teluk Sumbang, Kecamatan Biduk-Biduk, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur pada Senin (23/10/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Berau - Keren, Kepala Desa Teluk Sumbang Kecamatan Biduk-Biduk Kabupaten Berau, Kalimantan Timur Kamaruddin menyampaikan sebanyak 207 rumah di desanya telah menikmati sambungan listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).

"Awalnya hanya 130 rumah, tetapi lima tahun ini jumlahnya terus bertambah. Termasuk di dalamnya fasilitas umum," kata Kamaruddin di Desa Teluk Sumbang, Rabu.

Ia mengungkapkan, Desa Teluk Sumbang merupakan salah satu dari tiga desa di Kabupaten Berau yang mendapat akses listrik di luar Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Sejak 2018, desa tersebut dibangun PLTS hybrid hasil kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Berau dan PT Akuo Energy Indonesia dengan kapasitas sebesar 540kWp.

Ia menyebut, jumlah Kepala Keluarga di Desa Teluk Sumbang sebanyak 256 KK. Namun demikian, tidak sedikit warga yang menggunakan satu instalasi listrik untuk dua rumah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top