Kepala OIKN Sudah Dilantik, DPR Harap Pembangunan IKN Lebih Cepat
Tim Kunspek Komisi II DPR RI dipimpin Ketua Komisi II DPR RI, M. Rifqinizamy Karsayuda bersama Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono, usai meninjau progres pembangunan di IKN, Jumat (8/11/2024).
Foto: dpr.go.idNUSANTARA - Ketua Komisi II DPR RI M. Rifqinizamy Karsayuda berharap progres pembangunan infrastruktur di IKN bisa berjalan lebih cepat setelah Basuki Hadimuljono dilantik sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) definitif, Selasa (5/11) lalu.
"Saya berharap dengan kepemimpinan yang definitif di otorita IKN, progres pembangunan infrastruktur IKN bisa berjalan dengan cepat," kata Rifqi sapaan akrabnya, usai memimpin kunjungan spesifik di Kalimantan Timur sekaligus melihat langsung progres pembangunan di IKN, Jumat (8/11).
Bukan tanpa alasan, menurut Rifqi, hal itu sesuai dengan instruksi presiden yang meminta digenjotnya pembangunan IKN, dan harus selesai dalam tiga tahun.
"Pak Presiden Prabowo ingin tiga tahun ke depan seluruh infrastruktur selesai. Dalam pengertian fungsi legislatif, yudikatif, dan eksekutif pusat itu semuanya bisa dilaksanakan di sini, di Nusantara," kata Politisi Fraksi Partai NasDem ini.
Legislator Dapil Kalimantan Selatan I ini mengungkapan pihaknya juga akan mendukung penuh kinerja yang dilakukan Kepala OIKN. "Saya men-support penuh dan Komisi II DPR RI tentu dalam tiga fungsinya pengawasan, penganggaran, dan legislasi akan memberikan dukungan yang baik," sambungnya.
Rifqi pun mengungkapkan rasa bangganya terkait pesatnya pembangunan di IKN. "Secara subjektif sebagai putra asli Kalimantan saya tentu berharap Kalimantan mendapat kehormatan. Dan kehormatan itu harus disambut dengan cara melakukan pembangunan infrastruktur dan kawasan IKN dengan akseleratif," katanya.
Berita Trending
- 1 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 2 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 3 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 4 Sabtu, Harga Pangan Mayoritas Turun, Daging Sapi Rp131.990 per Kg
- 5 Desa-desa di Indonesia Diminta Kembangkan Potensi Lokal
Berita Terkini
- Periode Buruk Manchester City Berlanjut di Villa Park
- Gagal ke Semifinal, Capaian Terburuk Shin Tae-yong di Asean Cup
- Atletico Madrid Puncaki Klasemen Usai Permalukan Barca
- Pertahankan Gelar Kelas Berat, Usyk Salah Satu Petinju Terbaik Sepanjang Masa
- Tatum Gabung dengan Larry Bird Usai Cetak Triple Double saat Lawan Bulls