Kemensos Bantu Pencarian Korban Hilang akibat Longsor di Kabupaten Karo
Alat berat diturunkan untuk mengatasi tanah longsor di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, Minggu (24/11/2024).
Foto: ANTARA/HO-Biro Humas KemensosJakarta - Kementerian Sosial (Kemensos) terus berkoordinasi dengan Kantor SAR Medan untuk membantu pencarian korban hilang akibat tanah longsor di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara.
“Saat ini tim di lapangan fokus pencarian korban hilang serta upaya pembersihan material longsor yang dilakukan personel dari TNI/Polri, serta BPBD Kabupaten Karo,” kata Pelaksana Tugas Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Kemensos Masryani Mansyur dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu.
Di samping itu, pihaknya melakukan pendataan korban untuk melengkapi dokumen guna usulan pemberian santunan kematian dan bantuan bagi korban terluka.
- Baca Juga: Pakar Bencana ITS Serukan Kesiapan Mitigasi Puting Beliung
- Baca Juga: Riksa Budaya Jawa Barat
Tanah longsor melanda Desa Semangat Gunung, Kecamatan Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara pada Sabtu (23/11), sekitar pukul 18.00 WIB.
Akibat kejadian itu, empat orang meninggal dunia, yakni Efriandi Surbakti, Ius Nizarwatim, serta dua orang lainnya masih dalam proses identifikasi.
Berdasarkan laporan sementara, bencana longsor juga menyebabkan enam orang dilaporkan menghilang, yakni Sehat br Surbakti (65), Elia Agustina (50), Ema sari, Jihan, Farhan Putra Nugraha (pegawai BRI Tanjung Balai), dan Muhammad Subhan Anas (pegawai BRI Tanjung Balai).
- Baca Juga: Yuk Mampir ke Kampung Lumpia Surabaya
Sebanyak sembilan orang terluka, dua rumah rusak berat, dan satu penginapan, yakni Penginapan Bunga Tanjung rata dengan tanah.
Berita Trending
- 1 Ini Solusi Ampuh untuk Atasi Kulit Gatal Eksim yang Sering Kambuh
- 2 Kenakan Tarif Impor untuk Menutup Defisit Anggaran
- 3 Penyakit Kulit Kambuh Terus? Mungkin Delapan Makanan Ini Penyebabnya
- 4 Perkuat Implementasi ESG, Bank BJB Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan
- 5 Jangan Masukkan Mi Instan dalam Program Makan Siang Gratis
Berita Terkini
- Bulog Jamin Akses Pangan Berkualitas Bagi Kaum Disabilitas
- Mengenal Aerophobia, Ini Solusi Pengobatan bagi Penderitanya Menurut IDI Kabupaten Karanganyar
- Tingkatkan Kualitas Kebijakan, Menteri Hukum Tekankan Pentingnya Peran Badan Strategi Kebijakan Hukum
- Sentimen Eksternal Dominan, 4 Desember 2024
- Tegas, Kementan Ingatkan Alokasi Pupuk dalam e-RDKK Tak Bisa Diperjualbelikan