Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemensos Akan Buka Posko Dapur Umum untuk Gempa Cianjur di Jakarta dan Bekasi

Foto : Muhamad Ma'rup

Mensos Tri Rismaharini

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Sosial (Kemensos) akan membuka Posko Bencana Gempa Cianjur di Jakarta dan Bekasi. Posko ini berupa dapur umum yang akan memasok makanan siap santap untuk korban gempa.

"Kita akan bentuk satu di sini dapur umum, di Taman Makam Pahlawan Jakarta yang satunya di Bekasi di Balai Pangudi Luhur Bekasi," ujar Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, dalam konferensi pers, di Jakarta, Jumat (25/11).

Risma mengatakan sebanyak 16 dapur umum telah beroperasi di enam belas titik di Cianjur, dan masih akan bertambah lagi ke depannya. Dapur umum ini mampu menyediakan permakanan sebanyak lebih dari 27.000 porsi untuk para pengungsi.

"Jumlah ini belum cukup mengingat kebutuhan permakanan yang besar dan ketersediaan bahan baku yang terbatas," jelasnya.

Baca Juga :
Keterampilan Beternak

Dia memastikan, Kemensos masih terus mendirikan dapur umum yang menyuplai kebutuhan permakanan bagi pengungsi yang berada di posko maupun masyarakat yang mengungsi secara mandiri. Pihaknya juga akan membuka posko di Kantor Pusat di Salemba.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top