Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kememhub Siap Tindak Tegas Pelaku Kejahatan di Perairan Indonesia

Foto : Istimewa

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam kunjungan kerjanya ke Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (25/2).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dalam upaya melindungi daerah teritorial,Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan terus meningkatkan penjagaan, serta akan menindak tegas tindakan-tindakan ilegal yang terjadi di perairan Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam kunjungan kerjanya ke Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (25/2).

Turut hadir bersama dalam acara tersebut Deputi Bidang Koordinasi Hukum dan Hak Asasi Manusia Kemenkopolhukam Sugeng Purnomo dan Dirjen Perhubungan Laut Agus H. Purnomo.

"Kami hadir di Batam bersama jajaran Kemenko Polhukam untuk melakukan tindak lanjut terhadap kejadian tindakan ilegal yang terjadi di perairan Indonesia, khususnya yang sering terjadi di perairan Batam. Kami berkomitmen menegakkan hukum terhadap pelanggaran yang terjadi di perairan Indonesia, dengan tetap mengikuti hukum internasional yang berlaku di International Maritime Organization (IMO)," kata Budi dalam siaran persnya, Kamis (25/2).

Ia menginstruksikan jajarannya di lapangan agar dapat berkolaborasi dengan para pemangku kepentingans seperti TNI, Polri, Bea Cukai, Bakamla, Pemerintah Daerah, dan pihak terkait lainnya dalam melakukan tugas pengawasan dan penjagaan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top