Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Jum'at, 27 Okt 2023, 17:29 WIB

Kejati Jateng dan Pemkot Semarang Kolaborasi Buka Layanan Rehabilitasi Pecandu Narkoba

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu dan Kajati Jateng I Made Suarnawan mengguting pita, didampingi Sekda Kota Semarang Iswar Aminuddin dan Kajari Kota Semarang Agung Mardiwibowo, saat meresmikan Balai Rehabilitasi, di RS Wongsonegoro, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (26/10).

Foto: Koran Jakarta/Henri Pelupessy

SEMARANG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng dan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang membuka layanan rehabilitasi baru untuk masyarakat yang mengalami kecanduan narkoba. Fasilitas pemulihan ini bernama Balai Rehabilitasi Adhyaksa yang berlokasi di RSWN KRMT Wongsonegoro Kota Semarang.

Kajati Jateng I Made Suarnawan bersama Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meresmikan Balai Rehabilitasi yang diinisiasi Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang tersebut, di RS Wongsonegoro, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (26/10).

Kajati Made mengucapkan terima kasih, kepada Pemkot Semarang atas kerja samanya, dalam upaya memberikan pelayanan utamanya, pemulihan masyarakat yang mengalami ketergantungan dengan obat-obatan terlarang.

Apalagi ini adalah salah satu upaya menjalankan amanat Undang-Undang No 35 Tahun 2009 Pasal 54 di mana pecandu narkoba wajib menjalani rehabilitasi.

Lebih lanjut, setiap orang atau pecandu Narkoba yang akan menggunakan layanan ini terlebih dahulu dilakukan asessmen atau penilaian oleh penyidik dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang. Kemudian tahapan akan dilakukan pemeriksaan oleh dokter psikologi yang telah ditunjuk.

"Dalam assesmen itu ada assesmen terpadu, bisa penyidik, jaksa, hakim, termasuk doktor psikolog, lengkap di sana. Kalau sudah terpenuhi, usulan dari asessmen itulah yang akan dijadikan dasar. Dalam hal ini adalah korban penyalahguna ataupun pecandu," ujarnya usai melakukan peresmian Balai Rehabilitasi.

Setelah dinyatakan memenuhi syarat, pecandu narkoba akan menjalani serangkaian kegiatan pemulihan rutin yang telah dikonsep oleh tim. Pihaknya memastikan pemulihan akan dilakukan sampai tuntas.

"Kegiatannya ada dokter yang memeriksa, jangan sampai berpikir berat, makanya tadi diusulkan terkait peluang-peluang perbuatan yang membahayakan harus kita hindari. Tergantung lamanya itu dari asesmen berapa bulan, bisa tiga bulan hingga sembilan bulan. Selain itu terkait pembayaran, apakah keluarga mampu atau tidak, jika tidak mampu pemerintah yang membiayai," pungkasnya.

Sementara itu, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menegaskan, akan selalu ikut serta memerangi penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

Menurutnya, jika penanganan pemulihan dilakukan di rumah ataupun bangunan sendiri, akan jauh lebih repot. Sehingga Pemkot Semarang dan Kejati Jateng berkolaborasi untuk membangun balai rehabilitasi.

"Di RSWN ini ada bangunan yang bisa digunakan, kemudian bersama-sama bangunan ini dibangun sesuai standarnya, sehingga korban bisa nyaman di sini hingga masa pemulihan," ujarnya.

Mbak Ita sapaan akrabnya, juga mendorong agar para pasien rehabilitasi melakukan kegiatan-kegiatan yang positif dan bermanfaat. Seperti urban farming dan pelatihan lainnya.

"Ini kan masih luas, mungkin diberikan pelatihan atau kegiatan urban farming atau dibuatin kolam ikan, kami sudah membahas dengan Kejari Semarang apa saja program-program penanganannya," kata dia.

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.