Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kecanggihan Perkembangan Teknologi Metaverse dalam Dunia Farmasi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Selain itu, fakultas kedokteran NUS Yong Loo Lin Singapura juga telah mengembangkan sistem permainan VR yang inovatif bagi mahasiswa kedokteran untuk memperoleh pemahaman tentang keselamatan pasien dan pentingnya komunikasi antar individu dalam pengaturan prosedur bedah yang kompleks dari awal hingga akhir proses.

Dalam industri farmasi, VR diyakini bisa digunakan sebagai media komunikasi terbaru untuk mengenalkan produk kesehatannya kepada calon penggunanya. Jika umumnya instruksi obat diketahui dengan dibaca, maka bayangkan jika perusahaan menyediakan layanan aplikasi menggunakan teknologi VR yang memungkinkan pasien mengetahui cara obat bekerja dalam tubuhnya.

Lalu, aplikasi tersebut juga bisa berguna bagi sales representative mendemokan produk kesehatan pada dokter. Sebagai contoh, ilmuwan Novartis menggunakan teknologi ini untuk menunjukkan animasi tiga dimensi cara molekul obat berinteraksi dengan jaringan tubuh.

Ani Rostomyan PharmD, seorang klinikal farmasi menggunakan teknologi VR untuk mengajarkan pasien dan praktisi kesehatan tentang metabolisme obat dan pharmacogenomics. Pharmacogenomics merupakan bidang farmasi yang mempelajari hubungan farmakoterapi dan variasi genetic yang dimiliki individu.

Dengan demikian, VR di bidang farmasi bisa berperan penting sebagai alat story telling. Teknologi tersebut berpotensi digunakan dalam hal merubah atau mengganti terapi obat, konseling dan modifikasi perilaku pasien, perancangan obat, juga pendidikan mahasiswa farmasi.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top