Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pasir Kunci

Kawasan Kaulinan Barudak di Lembah Manglayang

Foto : foto-foto: koran jakarta/teguh rahardjo
A   A   A   Pengaturan Font

Museum Permainan Tradisional Indonesia yang berlokasi di Jalan Bukit Pakar Utara Nomor 25 Kota Bandung berupa bangunan tidak terlalu luas dan sederhana. Beralas karpet rerumputan, dengan dinding kayu jati. Memasukinya akan langsung kagum dengan banyaknya koleksi permainan tradisional.

Misalnya mainan congklak. Ada banyak jenisnya mulai dari yang berbahan kayu keras hingga dari batu. Dilubang-lubang congklak terlihat macam-macam kelereng dari masa kejayaan Kerajaan Majapahit yang berusia sekitar 800 tahun. Lalu ada wayang yang terbuat dari bambu dan pare (padi).

Namun, tidak sedikit pula jenis dan alat permainan tradisional yang bahkan mungkin belum pernah kita temui, namun kerap dimainkan pada masa lampau. Artefak bersejarah dengan nilai-nilai kearifan lokal dari sebuah permainan tradisional ini bisa ditemui di sini.

Meski artefak tersebut disimpan di sebuah bangunan yang sederhana dan tidak berukuran luas seperti museum-museum pada umumnya, namun museum permainan tradisional ini menjadi satu-satunya museum permainan tradisional yang memiliki koleksi hingga 2.600 jenis permainan tradisional dari seluruh wilayah di Indonesia. tgh/R-1
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top