Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kaum Muda di Gaza Rasakan Sensasi Kebebasan Melalui Aktivitas Parkour

Foto : AFP/MAHMUD HAMS

Pantang Menyerah - Mohamed Aliwa saat memperlihatkan aksi parkour di sebuah lokasi di Kota Gaza, Palestina, beberapa waktu lalu. Walaupun kakinya diamputasi dan harus dibantu dengan menggunakan tongkat kruk untuk berjalan, Aliwa menyatakan bahwa dengan melakukan parkour dirinya merasa memiliki energi yang luar biasa dan kondisi tubuh yang cacat tak akan bisa menghalanginya untuk melakukan olah raga ekstrem ini.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kelab kami melatih parkour secara aman, jauh dari ancaman bahaya di jalanan," kata Abu Sultan.

Bagi sejumlah pemuda, parkour dianggap sebagai secercah cahaya yang telah menerangi kehidupan yang amat suram di Gaza. Pada laman milik Wallrunners tertulis bahwa kaum muda Palestina telah tumbuh di tengah semua tempaan kesulitan hidup, dan parkour telah jadi metode bagi sebuah pengekspresian diri, sebuah pelarian dan gaya hidup.

"Parkour itu masih belia, dinamis, dan subversif. Sebuah olah raga yang mungkin sesuai untuk tempat-tempat seperti Gaza, dan merupakan pencerminan dari energi, kreativitas, dan merupakan sebuah kegembiraan di masa muda," tulis Wallrunners. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top