Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Keamanan Pelayaran

Kapal Perang Amerika Serikat Gagalkan Serangan Rudal Houthi

Foto : ISTIMEWA

Kapal USS Gravely menembak jatuh rudal Houthi dari serangkaian insiden serupa di Laut Merah.

A   A   A   Pengaturan Font

SANAA -Pemberontak Houthi Yaman, pada Rabu (31/1), mengatakan mereka telah menembakkan sejumlah rudal ke kapal perang Amerika Serikat (AS) di Laut Merah, beberapa jam setelah militer AS melaporkan menggagalkan sebuah serangan rudal.

"Angkatan laut Angkatan Bersenjata Yaman, dengan pertolongan Tuhan Yang Maha Esa, menembakkan beberapa rudal angkatan laut ke kapal perusak Amerika USS Gravely di Laut Merah," kata pernyataan Houthi.

Dikutip dari The Straits Times, sebelumnya, Komando Pusat AS atau US Central Command (Centcom), mengatakan kapal USS Gravely menembak jatuh rudal Houthi sekitar pukul 23.30 pada tanggal 30 Januari, terbaru dari serangkaian insiden serupa di Laut Merah.

Militan Houthi yang didukung Iran menembakkan satu rudal jelajah antikapal dari wilayah Yaman yang dikuasai Houthi menuju Laut Merah. Namun, Rudal itu ditembak jatuh oleh USS Gravely. Tidak ada korban luka atau kerusakan yang dilaporkan.

Kelompok Houthi, yang merupakan bagian dari poros perlawanan anti-Barat dan anti-Israel yang didukung Iran, telah mengganggu pelayaran Laut Merah selama berbulan-bulan, sehingga memicu serangan balasan dari AS dan Inggris.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top