Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kampanye Vaksinasi Mpox di Kongo Tertunda Karena Masalah Logistik

Foto : ANTARA/Anadolu

Peluncuran kampanye vaksinasi cacar monyet (monkey pox/mpox) ditunda di Kongo, pada Rabu (2/10/2024) karena masalah logistik, kata pejabat setempat.

A   A   A   Pengaturan Font

Peluncuran kampanye vaksinasi cacar jenis mpox ditunda di Kongo karena masalah logistik. Kongo telah menjadi pusat penyebaran penyakit ini.

KINSASHA - Peluncuran kampanye vaksinasi cacar jenis mpox ditunda di Kongo pada Rabu (2/10) karena masalah logistik, kata pejabat setempat.

"Ada peralatan penting yang dibutuhkan untuk transportasi vaksin ke berbagai wilayah, dan pihak berwenang sedang bekerja keras untuk memastikan vaksin tiba tepat waktu. Tanggal peluncuran akan segera diumumkan," kata Chris Kasita, Direktur Departemen Pencegahan Infeksi (PEV) di Kongo.

Kongo mengalami peningkatan kasus mpox, dengan jumlah mencapai 26.267 kasus dan 833 kematian sejak awal tahun 2024, menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Kementerian Kesehatan Kongo.

Meskipun ada kekhawatiran akan infeksi tambahan, tanggal baru untuk dimulainya kampanye vaksinasi belum diumumkan.

Kampanye tersebut awalnya direncanakan dimulai pada Rabu di Kinshasa dan wilayah yang paling terdampak di Kongo timur, termasuk Kivu Utara, wilayah selatan, dan bagian tengah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top