Kader PKK Jawa Barat Siap Jalankan Konvergensi Turunkan Stunting
Ketua TP PKK Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil (tengah) pada acara Pelaksanaan Penilaian Kinerja 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2023 di Mason Pane Hotel, Kabupaten Bandung Barat.
Foto: ANTARA/HO-Humas Pemda JabarBANDUNG - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Jawa Barat (Jabar) Atalia Praratya Ridwan Kamil menuturkan sebanyak 1,5 juta kader PKK siap menjalankan strategi konvergensi penurunanstuntingdi provinsi itu.
"Dengan strategi konvergensi, kader PKK di desa/kelurahan wajib menyosialisasikan delapan aksi. Kami di PKK siap dengan 1,5 juta kader di lapangan untuk menurunkan stunting," kata kata Atalia Praratya Ridwan Kamil dalam Penilaian Kinerja Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023 di Kabupaten Bandung Barat, Selasa.
Kedelapan aksi konvergensi tersebut meliputi analisis situasi, penyusunan rencana kegiatan, dan rembuk stunting. Kemudian, peraturan bupati/wali kota percepatan penurunanstunting, pembinaan pelaku dan pemerintahan desa/kelurahan, sistem manajemen datastunting, pengukuran dan publikasistunting, serta ulasan kinerja tahunan.
Atalia berharap dengan kolaborasi berbagai pemangku kepentingan strategi konvergensi dapat dijalankan maksimal sehingga stuntingmenurun dengan cepat.
"Harapan kita Jabar zero stuntingbisa menjadi kenyataan. Mudah-mudahan apa yang kita lakukanstep by step(secara bertahap)bisa dilakukan untuk Jabar Zero Stunting," kata Atalia.
Atalia meminta semua pihak terlibat dan tak kenal lelah untuk berinovasi dalam menyampaikan informasi seputar stuntingkepada warga.
"Tujuannya untuk menghadirkan strategi dan inovasi terbaik bagi penurunan stunting," kata Atalia.
Redaktur: -
Penulis: Alfred, Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- IBW 2024, Ajang Eksplorasi Teknologi Blockchain Kembali Digelar
- Desa Energi Berdikari Pertamina di Indramayu Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
- Genap 70 Tahun, Ini 5 Film Godzilla Kurang Terkenal yang Juga Perlu Ditonton
- Haris Azhar Temukan Data Dugaan Politisasi Hukum di Pilkada Banten
- Ini Rekomendasi Liburan Akhir Pekan di Jakarta, Ada Konser K-pop 2NE1