Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kabar Baik! Di Tengah Pemberlakuan Lockdown Kini Shanghai Pulangkan 11.000 Pasien Covid-19 yang Telah Sembuh dari Rumah Sakit

Foto : Xinhua/Antara

Pasien Covid-19 di Shanghai yang diizinkan pulang dari rumah sakit

A   A   A   Pengaturan Font

Lebih dari 11.000 pasien Covid-19 yang telah sembuh di Shanghai, baik sebelumnya pembawa virus (carrier) tanpa gejala dan kontak dekat mereka diizinkan pulang ke rumah pada Minggu (10/4). Namun, kota tersebut masih melakukan penguncian dan sangat membatasi pergerakan akibat lonjakan kasus Covid-19.

Otoritas Kesehatan Kota Shanghai mengungkapkan, mereka yang kembali ke rumah dengan bebas dan akan melanjutkan pemantauan kesehatan di rumah.

"Kami berharap keluarga dan komunitas mereka tidak akan mengkhawatirkan mereka atau mendiskrimniasi para penyintas," kata Direktur Komisi Kesehatan Kota Shanghai Wu Jinglei, dikutip dari Guardian, Senin (11/4).

Kota Shanghai akan melakukan lebih banyak putaran tes asam nukleat menyeluruh serta menerapkan langkah-langkah pencegahan dan pengendalian Covid-19 yang relevan. Ini sesuai dengan tingkat risiko yang berbeda dari area-area di bawahnya.

Shanghai juga telah memperbarui 'kode asam nukleat' untuk memfasilitasi pekerjaan skrining. Kode tersebut dapat digunakan berulang kali tanpa koneksi ke jaringan dan ditampilkan dengan tangkapan layar.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top