Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kabar Baik bagi Para Gamer, Ponsel Asus ROG 6 segera Meluncur

Foto : Istimewa.

Asus ROG Phone 6.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Setelah tampil pada daring Virtual For Those Who Dare pada 5 Juli 2022 lalu, Asus Republic of Gamers (ROG) akan mengenalkan seri Asus ROG Phone 6. Ponsel yang akan meluncur pada Rabu 21 September 2022, diharapkan membuat para gamer merasakan kinerja 'buas' berkat berbagai peningkatan yang ditanamkan.

"Kehadiran seri Asus ROG Phone 6 menjadi momentum yang penting di tengah pertumbuhan e-sport yang besar dan pertumbuhan pengguna game mobile yang sangat menjanjikan di Indonesia," kata Asus Regional Director Southeast Asia Jimmy Lin, dalam konferensi pers pengenalan ponsel tersebut di Jakarta Kamis (16/9).

Mengacau pada data dari We are Social Indonesia adalah salah satu pasar industri game terbesar di dunia terutama untuk kategori game mobile. Game kategori ini dimainkan melalui telepon seluler, komputer tablet, ataupun konsol.

Masih berdasarkan laporan tersebut, tercatat ada 94,5 persen pengguna internet berusia 16-64 tahun di Indonesia yang memainkan video game per Januari 2022, dan mayoritas atau 83,6 persen pengguna internet usia 16-64 tahun di dunia bermain video game menggunakan gawai apapun. Sementara sebanyak 68,1 persen pengguna internet menggunakan ponsel untuk bermain video game.

Berdasarkan fakta tersebut ia mengklaim seri Asus ROG Phone 6 dengan dua varian Asus ROG Phone 6 dan Asus ROG Phone 6 Pro sangat dinantikan kehadirannya oleh para fansnya di Indonesia, sejak diperkenalkan secara global. Ponsel ini dirancang dengan performa yang terkencang di kelasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top