Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jelang Lebaran, Polres Lebak Lakukan Pengecekan Bahan Pokok di Pasar

Foto : ANTARA/Mansur

Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan.

A   A   A   Pengaturan Font

Satgas Polres Lebak lakukan pengecekan bahan pokok di pasar

LEBAK - Satuan tugas Kepolisian Resor (Satgas Polres) Lebak Polda Banten melakukan pengecekan bahan pokok di sejumlah pasar tradisional untuk mengetahui ketersediaan pangan menjelang Lebaran 1444 H/2023.

"Kita menjamin persediaan bahan pokok cukup juga harga di pasaran relatif stabil,"kata Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan di Lebak, Kamis.

Satgas Polres Lebak melakukan pengecekan ketersediaan harga bahan pokok di sejumlah pasar tradisional. Selain itu juga dengan dinas terkait akan melaksanakan operasi pasar (OP).

Kegiatan ini, kata dia, untuk memastikan ketersediaan pangan menjelang Lebaran juga harga di pasaran. Selama ini, harga bahan pokok di Kabupaten Lebak masih relatif stabil dan tidak terjadi lonjakan kenaikan signifikan.

Sebab, kata dia, stok pangan di sejumlah pasar tradisional cukup, bahkan melimpah. "Kami meyakini persediaan bahan pokok menjelang Lebaran cukup juga harga stabil," katanya menjelaskan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top