Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Javier Milei: Argentina Tidak Akan Bergabung dengan BRICS

Foto : AFP/GETTY IMAGES/LUIS ROBAYO

Presiden Argentina yang baru, Javier Milei.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Argentina tidak berencana menjadi anggota BRICS pada 1 Januari, kata Diana Mondino, penasihat ekonomi senior presiden terpilih Javier Milei kepada Sputnik Brazil yang dikutip RT, Senin (20/11).

Pada Agustus lalu, BRICS setuju memperluas keanggotaannya ke Argentina, Mesir, Ethiopia, Iran, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab. Saat ini aliansi tersebut terdiri dari Brazil, Rusia, India, Tiongkok, dan Afrika Selatan.

"Saya tidak tahu mengapa ada begitu banyak minat terhadap BRICS," kata Mondino. Ia mengatakan tak jelas bagaimana BRICS akan menguntungkan Argentina.

Calon menteri luar negeri Argentina ini juga mengatakan pemerintah negaranya akan"menganalisis"apakah bergabung dengan organisasi tersebut menjanjikan keuntungan.

Milei, yang mengalahkan Menteri Ekonomi Sergio Massa dalam pemilihan presiden hari Minggu, sebelumnya menyuarakan penolakannya untuk bergabung dengan BRICS. Ia juga menyatakan keengganannya mendukung hubungan ekonomi dengan Tiongkok dan Brazil. Ia akan berupaya mencapai pemulihan hubungan ekonomi dengan AS dan Israel.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Lili Lestari

Komentar

Komentar
()

Top