Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jasa Marga Operasikan 23 Gardu Tol Antisipasi Kemacetan Arus Balik

Foto : antarafoto

Direktur Utama PT Jasa Marga Transjawa Tol Rudi Kurniadi

A   A   A   Pengaturan Font

PURWAKARTA - PT Jasa Marga Transjawa Tol mengoperasikan 23 gardu tol untuk mencegah kemacetan kendaraan yang melalui Gerbang Tol Utama Cikampek usai libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

"Jasa Marga menambah gardu beroperasi dari biasanya 15 gardu menjadi 23 gardu beroperasi," kata Direktur Utama PT Jasa Marga Transjawa Tol Rudi Kurniadi di Purwakarta, Jawa Barat, Senin (2/1).

Artinya, terdapat penambahan 50 persen gardu tol beroperasi untuk mencegah kemacetan akibat arus balik kendaraan yang melewati Gerbang Tol Utama Cikampek.

"Penambahan ini menjadi kapasitas 150 persen dari kondisi normal," tambah Rudi.

Terkait volume kendaraan yang melintas di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek selama libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Jasa Marga mencatat sebanyak 10.380 kendaraan melintas di ruas jalan tersebut pada Minggu (1/1).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top