Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Keuangan Negara I Secara Persentase Defisit Akan Tetap Sama di level 5,7 persen terhadap PDB

Jangan Lengah dengan Turunnya Perkiraan Defisit APBN

Foto : ANTARA/NOVA WAHYUDI

FOKUS PEMULIHAN KESEHATAN I Pemerintah harus fokus pada pemulihan kesehatan dan ekonomi masyarakat seperti vaksinasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Menkeu memastikan akan tetap membantu ekonomi masyarakat dan membantu penanganan Covid-19 yang efektif disertai dengan upaya melakukan konsolidasi fiskal di tahun mendatang.

"Nominal defisit rendah ini bagus. Artinya, APBN tetap bisa responsif bantu rakyat, merespons dunia usaha dan tangani Covid-19. Namun, kita tetap bisa mengurangi dan menangani defisit dalam tingkat yang semakin hati-hati," kata Sri Mulyani.

Ia menjelaskan perkiraan defisit yang lebih kecil 66,8 triliun rupiah dari pagu terjadi karena pendapatan negara tahun ini diproyeksikan mencapai 1.760,7 triliun rupiah atau 101 persen dari target APBN 2021 sebesar 1.743,6 triliun rupiah.

Proyeksi pendapatan negara dilakukan berdasarkan penerimaan pajak diperkirakan akan mencapai 95,7 persen dari target 1.229,6 triliun rupiah atau tumbuh 9,7 persen. Kemudian, penerimaan kepabeanan dan cukai diperkirakan mencapai 104,3 persen dari target 215 triliun rupiah atau tumbuh 5,2 persen serta Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) diperkirakan mencapai 119,9 persen dari target 298,2 triliun rupiah atau tumbuh 4 persen.

Sementara itu, belanja negara diperkirakan akan terserap 2.700 triliun rupiah atau 98,2 persen dari target APBN 2021 sebesar 2.750 triliun rupiah. Belanja negara mencapai 2.700 triliun rupiah akan terserap melalui belanja pemerintah pusat yang diperkirakan mencapai 98,2 persen dari pagu 1.954,5 triliun rupiah yaitu 1.929,6 triliun rupiah atau tumbuh 5,3 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Antara, Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top