Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Kota -- DKI Mampu Kembangkan Strategi Kota Berbasis Wisata Budaya

Jakarta Resmi Gabung WCCF

Foto : ANTARA/HO-Dinas Kominfotik DKI Jakarta

Ilustrasi kota Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta bergabung sebagai anggota WCCFbertepatan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 kota pada 22 Juni 2024. Nantinya, Jakarta akan bekerja sama dengan lebih dari 40 kota, termasuk Bengaluru, Buenos Aires, London, New York dan Tokyo menempatkan budaya di jantung kota pertumbuhan dan investasi.

Kota Jakarta juga akan masuk dalam Laporan Kebudayaan Kota Dunia 2025, laporan data komprehensif untuk budaya dan kota dengan 65 indikator, yang diterbitkan setiap tiga tahun.

Berdasarkan data Global Power City Index, Jakarta saat ini menempati peringkat ke-45 dari 48 kota global lainnya. Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta mengungkapkan bahwa Jakarta masih sangat prospektif sebagai kota tujuan investasi.

"Kalau kita bicara ekonomi nasional, Jakarta ini mempunyai peranan yang sangat besar, yaitu sekitar 16-17 persen PDB nasional berasal dari Jakarta," kata Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi DKI Jakarta Sahminan di Jakarta, Kamis lalu.


Redaktur : andes
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top