Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Iklim Bisnis

Investasi Migas Ciptakan "Multiplier Effect"

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Wakil Presiden, Maruf Amin, menginstruksikan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Kepala SKK Migas meningkatkan investasi minyak dan gas bumi (migas) di Tanah Air. Tujuannya agar makin banyak memberi efek berganda alias multiplier effect terhadap perekonomian nasional.

"Saya minta agar Menteri ESDM dan juga Menteri Investasi merumuskan langkah-langkah yang dapat memberikan daya tarik fiskal bagi investor," kata Wapres Maruf saat membuka Forum Kapasitas Nasional II 2022 di Jakarta, Rabu (27/7).

Wapres menjelaskan saat ini merupakan momen yang tepat untuk meningkatkan investasi hulu migas. Dengan peningkatan investasi hulu migas maka upaya untuk mendongkrak perekonomian di sektor migas dan sektor lainnya dapat berjalan normal.

Seperti diketahui, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mengadakan acara Forum Kapasitas Nasional II 2022 di Jakarta selama dua hari hingga, Kamis (28/7). Forum ini memfasilitasi kerja sama semua pemangku kepentingan industri hulu migas nasional, untuk memperkuat kapasitas nasional. Acara ini dibuka oleh Wapres Ma'ruf Amin, didampingi oleh Menteri ESDM Arifin Tasrif dan Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto,

Kepala SKK Migas, Dwi Soetjipto, mengatakan melalui Forum Kapasitas Nasional II 2022, pihaknya memfasilitasi kerja sama yang lebih luas di antara semua pemangku kepentingan industri hulu migas nasional. Kehadiran Wakil Presiden Republik Indonesia Bapak Ma'ruf Amin dan beberapa menteri menunjukkan besarnya dukungan dan komitmen pemerintah dalam memperkuat kapasitas nasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top