Ini Rute Khusus ke Lokasi Debat Ketiga Pilkada Jakarta pada Minggu
Peta rute alternatif menuju akses pintu 5 saat debat ketiga Pilkada Jakarta 2024 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/11/2024).
Foto: ANTARA/HO-Dinas Perhubungan DKIJakarta - Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah menyiapkan rute khusus menuju lokasi debat ketiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 pada Minggu (17/11).
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu, menjelaskan, terdapat dua akses masuk menuju lokasi debat, yaitu pintu 5 untuk akses masuk VVIP/VIP dan pintu 7 untuk akses masuk para pendukung pasangan calon (paslon).
Rute alternatif menuju akses pintu 5 dapat melalui beberapa jalan berikut:
1. Arus lalu lintas dari arah barat (Slipi) menuju Pintu 5 dapat melalui Jalan Gatot Subroto-Flyover Ladokgi-Jalan Gerbang Pemuda-Jalan Asia Afrika-Jalan Pintu 1 Senayan dan seterusnya
2. Arus lalu lintas dari arah timur (Pancoran) menuju Pintu 5 dapat melalui Jalan Gatot Subroto-Simpang Susun Semanggi-Jalan Jenderal Sudirman-putar arah di Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Pintu 1 Senayan dan seterusnya
3. Arus lalu lintas dari arah selatan (Jalan Sisingamangaraja) menuju Pintu 5 dapat melalui Jalan Sisingamangaraja-Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Pintu 1 Senayan dan seterusnya
4. Arus lalu lintas dari arah utara (Bundaran HI) menuju Pintu 5 dapat melalui Jalan Jenderal Sudirman-putar arah di Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Pintu 1 Senayan dan seterusnya.
Selanjutnya, untuk rute alternatif menuju akses Pintu 7 dapat melalui beberapa jalan berikut:
1. Arus lalu lintas dari arah barat (Slipi) menuju Pintu 7 dapat melalui Jalan Gatot Subroto-Flyover Ladokgi-Jalan Gerbang Pemuda-Jalan Asia Afrika-Jalan Pintu 1 Senayan-Jalan Jenderal Sudirman dan seterusnya
2. Arus lalu lintas dari arah timur (Pancoran) menuju Pintu 7 dapat melalui Jalan Gatot Subroto-Simpang Susun Semanggi-Jalan Jenderal Sudirman-putar arah di Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman dan seterusnya
3. Arus lalu lintas dari arah selatan (Jalan Sisingamangaraja) menuju Pintu 7 dapat melalui Jalan Sisingamangaraja-Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman dan seterusnya
4. Arus lalu lintas dari arah utara (Bundaran HI) menuju Pintu 7 dapat melalui Jalan Jenderal Sudirman-putar arah di Bundaran Senayan-Jalan Jenderal Sudirman dan seterusnya.
Syafrin mengimbau masyarakat untuk menghindari jalan tersebut agar tidak menimbulkan kemacetan dan selalu mematuhi petunjuk.
"Diimbau kepada para pengguna jalan agar menghindari ruas jalan tersebut dan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan petunjuk petugas di lapangan serta mengutamakan keselamatan berlalu lintas di jalan," ujar Syafrin.
Debat ketiga Pilkada 2024 DKI Jakarta dijadwalkan digelar pada 17 November 2024 pukul 19.00 WIB di Golden Ballroom-The Sultan Hotel&Residence Jakarta. KPU DKI Jakarta mengusung tema "Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim" pada debat ketiga.
Ada 6 sub tema pada debat ketiga, yaitu penanganan banjir, penataan pemukiman, penurunan emisi dan polusi udara serta transisi energi terbarukan. Lalu pengelolaan sampah, ketersediaan air bersih, kota layak huni dan penataan ruang terbuka hijau.
- Baca Juga: BMKG Prakirakan Hujan Guyur Jakarta Sabtu Malam Nanti
- Baca Juga: Lahan Nganggur Diubah Jadi Produktif
Debat tersebut akan diikuti oleh ketiga paslon gubernur dan wakil gubernur Jakarta 2024, yaitu paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).
Berita Trending
- 1 Kasad: Tingkatkan Kualitas Hidup Warga Papua Melalui Air Bersih dan Energi Ramah Lingkungan
- 2 Trump Menang, Penanganan Krisis Iklim Tetap Lanjut
- 3 Tak Tinggal Diam, Khofifah Canangkan Platform Digital untuk Selamatkan Pedagang Grosir dan Pasar Tradisional
- 4 PLN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Darmawan Prasodjo Tetap Jabat Direktur Utama
- 5 Sosialisasi dan Edukasi yang Masif, Kunci Menjaring Kaum Marjinal Memiliki Jaminan Perlindungan Sosial
Berita Terkini
- Ronaldo Doakan Amorim Sukses Jadi Pelatih di Manchester United
- Dukung Ketahanan Pangan, Pasukan Brimob Mengolah Lahan Tidur Ditanami Jagung
- Ini Rute Khusus ke Lokasi Debat Ketiga Pilkada Jakarta pada Minggu
- Bentuk Generasi Muda Jakarta Siap Kerja, Pasangan RIDO Siapkan Program LAKSA
- Ini Cuplikan Tema Debat Ketiga Pilkada DKI