Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

India Bakal Impor Listrik Tenaga Air dari Nepal Selama 10 Tahun

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

India dan Nepal menandatangani perjanjian perdagangan listrik senilai 10.000 megawatt (MW) yang bersumber dari pembangkit listrik tenaga air. Nantinya, Nepal akan mengekspor listrik ke India selama 10 tahun ke depan, yang mana kesepakatan tersebut diharapkan dapat menarik investasi ke negara Himalaya tersebut yang tengah kekurangan dana.

Sungai-sungai di Nepal, yang mengalir dari Himalaya, memiliki potensi untuk menghasilkan sekitar 42.000 MW listrik, tetapi karena kurangnya pengetahuan teknis dan dana, negara yang berada di antara Tiongkok dan India ini hanya menghasilkan kurang dari 3.000 MW.

India, yang memiliki kesepakatan perdagangan listrik jangka pendek dengan Nepal, menginvestasikan miliaran dolar untuk infrastruktur termasuk pembangkit listrik tenaga air, karena New Delhi ingin mengembangkan pengaruhnya di antara negara-negara tetangganya yang lebih kecil, di mana Tiongkok juga semakin aktif.

Perdana Menteri India Narendra Modi dan Perdana Menteri Nepal Pushpa Kamal Dahal telah menyepakati perjanjian perdagangan listrik jangka panjang tahun lalu yang, menurut para pejabat, akan menjadi kunci untuk menarik investasi di sektor pembangkit listrik tenaga air di Nepal.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Nepal Prem Rai mengatakan, perjanjian baru tersebut merupakan salah satu dari empat perjanjian yang diresmikan dalam sebuah pertemuan Komisi Bersama Nepal-India di Kathmandu pada Kamis (4/11).
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top