Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tragedi Titan

“Implosion", Jenis Ledakan yang Menghancurkan Kapal Selam Titan

Foto : Handout / OceanGate Expeditions / AFP
A   A   A   Pengaturan Font

Setelah melakukan penyelaman tiga kali di lokasi tenggelamnya kapal Titanic, kapal selam mini Titan akhirnya hancur berkeping-keping. Kapal selam wisata ini meledak (implosion) karena tidak kuat menerima tekanan ekstrem laut dalam.

Setelah melakukan penyelaman tiga kali di lokasi tenggelamnya kapal Titanic, kapal selam mini Titan akhirnya hancur berkeping-keping. Kapal selam wisata ini meledak (implosion) karena tidak kuat menerima tekanan ekstrem laut dalam.

Salah satu usaha untuk mengintip dunia laut dalam dilakukan perusahaan OceanGate. Namun sayangnya pada penyelaman Minggu (18/6), kapal ini hilang kontak dengan awak kapal Polar Prince, sebuah kapal induk yang membawanya ke titik tempat tenggelamnya kapal Titanic di 400 mil di timur Nantucket, Amerika Serikat (AS).

Usaha menemukan Titan berhasil. Pada Kamis (22/6) Penjaga Pantai AS mengumumkan mereka berhasil mengidentifikasi puing-puing dari kapal selam wisata itu. "Puing-puing itu konsisten dengan ledakan dahsyat (catastrophic implosion) yang akan menewaskan kelima awak kapal, termasuk CEO OceanGate, Stockton Rush," kata Laksamana Muda John Mauger dalam sebuah konferensi pers.

Korban selain pendiri dan CEO OceanGate, Stockton Rush (61 tahun) adalah penjelajah dan miliarder asal Inggris, Hamish Harding (58 tahun), penyelam dan penjelajah Titanic asal Prancis, Paul-Henri Nargeolet (77 tahun), taipan Pakistan Shahzada Dawood (48 tahun), dan putranya yang bernama Suleman Dawood (19 tahun).

Tim pencari hanya melihat puing-puing kapal selam. "Setidaknya empat potongan besar lainnya ditemukan di dekatnya, termasuk bagian depan dan belakang ruang bertekanan kapal selam," kata Direktur Operasi Penyelamatan dan Teknik Kelautan Angkatan Laut, Paul Hankins.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top