Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Implementasikan Core Values ASN, Pimpinan Harus Jadi Teladan

Foto : Istimewa

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Para pemimpin harus jadi role model atau teladan di instansinya masing-masing. Apalagi, pemerintah telah meluncurkan core values BerAKHLAKyang baru saja diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Core values ini berlaku bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Indonesia. Dan, pemimpin instansi harus jadi role model dalam penerapannya.

Demikian disampaikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Senin (2/8).

Masih terkait dengan core values ASN, Menteri Tjahjo juga menyinggung soal itu saat menutup Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat I Angkatan XLVIII Tahun 2021, di Kantor LAN Veteran, Jakarta pada Jumat (30/7).

Dalam kesempatan itu, mantan Menteri Dalam Negeri tersebut, meminta para pimpinan untuk dapat menjadi teladan dalam penerapan nilai dasar atau core values ASN.

"Dengan menjadi teladan atau role model di instansinya masing-masing, maka perlahan akan terbentuk budaya kerja BerAKHLAK. Dengan pimpinan menjadi teladan penerapan BerAKHLAK bagi ASN di instansinya, maka budaya kerja akan semakin kuat dan dapat membangun SDM ASN yang unggul," kata Menteri Tjahjo.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top