Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penguatan Inovasi

Ilmuwan "Memeras" CO2 Lautan untuk Atasi Pemanasan Global

Foto : ISTIMEWA

Peralatan reaktor elektrokimia di mana air laut dipisahkan melalui elektrolisis untuk menangkap karbon di tongkang untuk proyek penghilangan karbon perubahan iklim SeaChange UCLA di Pelabuhan Los Angeles, San Pedro, AS.

A   A   A   Pengaturan Font

Proses Elektrokimia

Tim UCLA ingin meningkatkan kapasitas itu dengan menggunakan proses elektrokimia untuk menghilangkan CO2 dalam jumlah besar yang sudah ada di air laut, seperti memeras spons untuk membantu memulihkan daya serapnya.

"Jika Anda bisa mengeluarkan karbon dioksida yang ada di lautan, pada dasarnya Anda memperbarui kapasitasnya untuk mengambil karbon dioksida tambahan dari atmosfer," kata Sant kepada AFP.

Para insinyur membangun pabrik mini terapung di atas perahu sepanjang 30 meter yang memompa air laut dan mengisinya dengan muatan listrik.

Reaksi kimia yang dipicu oleh elektrolisis mengubah CO2 terlarut dalam air laut menjadi bubuk putih halus yang mengandung kalsium karbonat, senyawa yang ditemukan dalam kapur, batu kapur, dan cangkang tiram atau kerang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top